Kamis, 08 Desember 2011

MULOK TIK (TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI)


TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI DI SD NEGERI WATES 

LATAR BELAKANG
           Dewasa ini  kita  hidup di era teknologi  informasi  dan  komunikasi. Oleh  karena  itu, di  era  globalisasi  ini  kita  harus  dapat  menyesuaikan  dengan  perkembangan  yang  ada  jika  tidak  ingin  ketinggalan  zaman. Kemajuan teknologi di kalangan masyarakat di tandai dengan banyaknya alat-alat elektronik seperti televisi, handphone, radio dan alat-alat elektronik lainnya. Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi juga terjadi di dunia pendidikan. Kurikulum  pendidikan  yang  memasukkan  TIK sebagai  satu  mata  pelajaran, merupakan  bukti  bahwa  kemajuan  teknologi  mempengaruhi  pendidikan di Negara kita.
          Teknologi komputer merupakan kemajuan teknologi yang bertaraf canggih,bahkan menjadi suatu karakteristik yang tidak bisa di abaikan dalam keseluruhan hidup modernisasi dan akselerasi dewasa ini dan masa depan jauh. Penggunaan komputer sebagai alat bantu dalam pemrosesan data dan pembuatan keputusan manajerial bukan lagi sebagai kebutuhan mendesak melainkan juga menjadi keharusan mutlak bagi semua tingkat manajemen.
          Saat ini komputer di gunakan di berbagai bidang,termasuk bidang pendidikan. Diperkirakan dan sudah pasti bahwa pendidikan pada masa mendatang akan lebih banyak kegiatan yang mendayagunakan komputer dalam proses pembelajaran. Keberadaan komputer juga sudah tidak asing lagi. Bagi anak-anak yang berada di kota atau sekolah di sekolah paforit dengan sarana dan prasarana yang memadai, mereka sudah mengenal komputer dan sedikitnya bisa menggunakan komputer. Namun belum tentu bagi anak yang berada di desa atau daerah-daerah yang terpencil. Karena sarana dan prasarana yang belum memadai, sehingga pengetahuan mereka lebih rendah.
          Seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi siswa di harapkan memiliki kemampuan di bidang TIK.  Sebagai intrakurikuler atau ekstrakulikuler yang di berikan di sekolah,siswa di harapkan dapat mengetahui,mengenal,dan sedikitnya bisa menggunakan komputer. Fakta di lapangan memperlihatkan bahwa penggunaan komputer di SD belum berkembang. Untuk itu penulis mengambil tema kompetensi siswa SD dalam bidang Teknologi Informasi Dan Komunikasi. Dengan masalah, bagaimana sebenarnya kemampuan siswa SD di bidang TIK, khususnya pengenalan mereka pada  komputer.
          Berdasarkan latar belakang di atas, SD Negeri Wates telah memberikan Mulok tentang pelajaran TIK pada kelas 1 s/d kelas VI. Mereka semua diajarkan untuk dapat mengerti dan tahu akan kecanggihan teknologi komputer. 
  • Pada kelas I materi TIK mengenai Pengenalan komputer dasar dan bagian-bagian dari komputer itu sendiri seperti : Perangkat keras (Hardware) dan Perangkat lunak (Software), Pengenalan Komputer, Belajar Mengetik.
  • Pada kelas 2 materi TIK mengenai Pengenalan Software Pengolah gambar yaitu Paint. Siswa diajarkan untuk dapat mengenal ikon-ikon pengolah gambar dan menerapkannya ke dalam gambar. 
  • Pada kelas 3 materi TIK mengenai Pengolah gambar yaitu Paint. Sama seperti di kelas 2 tapi mereka diajarkan untuk menggambar berbagai macam bentuk gambar dan diajarkan untuk bisa membuat gambar itu dirotasikan, dicopy paste dll serta Pengenalan Program Pengolah Kata (Ms. Word) dasar. 
  • Pada kelas 4 materi TIK mengenai Pengolah kata (Microsoft Word). Disini para siswa dikenalkan kepada program pengolah kata. Bagaimana cara membuka Ms. Word,  menutup dan menyimpan dokumen, mengenal berbagai macam ikon-ikon di dalam Ms. Word, Mencetak dokumen menggunakan Printer. 
  • Pada kelas 5 materi TIK mengenai Ms. Word. Disini para siswa diajarkan untuk lebih bisa mengenal Ms. Word lebih dalam lagi, yaitu bagaimana memformat teks, seperti : cara menebalkan huruf, memiringkan huruf  menggarisbawahi huruf, merubah warna, ukuran serta jenis-jenis huruf, pemakaian Clipart dan Wordart dll. 
  • Pada kelas 6 materi TIK mengenai Ms. Word. Para siswa diajarkan mengenal berbagai bentuk autoshape, grafik, diagram chart dan pemformatan teks (Pemberian shading, border atau bingkai, dropcap, pemberian colom koran) dan gambar.    
Sebagian gambar Laboratorium Komputer yang ada di SD Negeri Wates:
                                                    Terdapat 10 unit Komputer

                                                 Gambar Siswa pada waktu praktek
                                                 Siswa pada waktu praktek

                                                  Siswa pada waktu praktek

2 komentar:

  1. kalo buku atau LKS TIK ada apa gak ya gan?????

    BalasHapus
  2. Ada LKS TIK nya .... Dari Kelas 1 sampai kelas 6 saya menggunakan LKS dari penerbit MAESTRO. Isinya komplit dan mendukung dalam pengajaran TIK. (B. Anik)

    BalasHapus